Kominfo Flotim akan Upgrade Jaringan Seluler di Wilayah Tapobali

Reporter : Maksimus LG

SRN/FLORES TIMUR/18-08-2024 – Pemerintah daerah Flores Timur ( Pemda Flotim ) melalui Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Flotim serta Badan Aksesibilitas Telekomunikasi dan Informasi (Bakti) akan melakukan pengajuan upgrade ke Kominfo Pusat terkait jaringan seluler di wilayah Tapobali Kecamatan Adonara Timur (Adotim) Kabupaten Flotim, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), pada bulan Agustus 2024 mendatang. Dengan ini, masyarakat akan dapat menikmati layanan internet yang lebih baik, stabil, dan cepat.

Pengajuan upgrade jaringan ini terlontar dari Kepala Dinas Kominfo Flotim Heronimus Lamawuran S. Sos. saat dihubungi seputarrakyatnews.com melalu via Whatsaap pada Minggu (18/08). Menurut Hironimus, pihaknya akan berusaha untuk segera mungkin mendapat mandat mengupgrade BTS di wilayah 4 Desa di Tapobali yakni, Desa Puhu, Ongabelen, Gelong dan Kwaelaga Lamawato.

“Pihak dari Kominfo sudah mengusulkan ke Kementrian untuk permohonan upgrade dari tower Bakti yang sudah ada itu, untuk ditindak lanjuti,” kata Hironimus.

Hironimus menambahkan semua masukan dan data sudah di kirim ke pihak kementrian Kominfo pusat, untuk dipelajari terlebih dahulu. Harapan baik setelah 17 Agustus akan dilakukannya survei ke lokasi.

‘Tentu dari pihak kementrian akan mempelajari area-area disekitar daerah tersebut. Segala masukan dan data sudah kami teruskan ke pihak kementrian, dan masih dipelajari. Setelah 17 Agustus harapan baik dari teman-teman Kementrian untuk kita samakan data, dan turun untuk melakukan survei ke lokasi,” ungkapnya.

Tanggapan terkait pernyataan 4 Kades di wilayah Tapobali yang beredar di Media Sosial ( Medsos ) Hironimus mengatakan itu masukan yang baik.

“Apa yang dibuat oleh teman-teman Kepala Desa itu menjadi masukan yang baik, untuk kita sampaikan ke Kementrian,” jelasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.