Thomas Oentoro Mengundurkan Diri Sebagai Komisaris Garuda Indonesia

KOMISARIS GARUDA INDONESIA THOMAS OENTORO MENGUNDURKAN DIRI

Reporter  : Satriya SRN

SRN/JAKARTA/22-02-2024 – PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk (GIAA) mengumumkan pengunduran diri salah satu petingginya yakni Komisaris Independen, Thomas Oentoro.

Direktur Utama Garuda Indonesia Irfan Setiaputra, mengatakan bahwa Perseroan awalnya menerima surat pengunduran diri Thomas, pada Minggu (11/02), disebut mengundurkan diri Thomas karena satu alasan.

Alasan Thomas Oentoro mengundurkan diri dari Komisaris Independen karena pengangkatan Jabatan sebagai Anggota Dewan Direktur Lembaga Pengelola Investasi atau Indonesia Investment Authority (INA).

Irfan menjelaskan bahwa pengunduran diri Thomas akan berlaku mulai Hari ini, Kamis (15/02).

Dengan demikian, lalu irfan mengatakan bahwa pengunduran diri Thomas Oentoro dari jabatan nya yakni Komisaris Independen tidak akan berdampak langsung pada kegiatan operasional Garuda Indonesia.

“Perseroan memastikan bahwa seluruh kegiatan operasional berjalan dengan normal,” ujarnya.

Irfan awalnya sangat mengapresiasi kontribusi kinerja Thomas kepada perusahaan Garuda Indonesia. Karena dengan kehadiran Thomas di dalam  Komisaris Independen sebagai pemegang Jabatan, kinerja Thomas cukup dinilai banyak memberikan dampak Positif bagi Perusahaan.

“Kami memperoleh manfaat besar atas kehadirannya dan saya belajar banyak,” kata Irfan kepada Media, pada Kamis (15/02).

Lalu siapakah pengganti Thomas Oentoro sebagai pemegang jabatan Komisaris Independen?

Namun ini masih menjadi pertanyaan, sebab Irfan tidak memberikan jawaban pasti ketika di lontarkan pertanyaan perihal kapan Garuda akan melakukan Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS).

Irfan juga tidak memberikan penjelasan lebih, ketika ditanya soal siapakah sosok yang cocok untuk memegang jabatan Komisaris Independen yang akan menggantikan Thomas Oentoro.

“Itu kami serahkan ke pemegang saham. Itu hak mereka. Hak pemegang saham,” jelasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.